cimol setan mledak rasanya

 




CIMOL SETAN MELEDAK RASANYA
Siapa yang tak kenal cimol? Cimol adalah jajanan khas Jawa Barat berupa aci yang digoreng dan berbentuk bulat kira-kira sebesar kelereng. 

Dalam Bahasa sunda, Cimol adalah singkatan dari “Aci digemol” yang berarti adonan cimol yang terbuat dari aci atau tepung kanji “digemol” atau dibentuk menjadi bulat-bulat sebesar kelereng kecil lalu digoreng.

Olahan cimol sebenarnya berasal dari Tasikmalaya, Jawa Barat. Pada tahun 2001, olahan aci ini mulai dibawa ke Bandung dan menjadi populer, digemari segala kalangan. Semakin banyaknya penjual cimol yang kian menjamur, kini cimol dianggap sebagai jajanan khas Bandung. 

Walaupun Cimol adalah makanan khas dari Bandung, namun saat ini sudah menjadi jajanan tradisional yang menjamur, tersebar di berbagai pelosok Indonesia. Cimol juga sudah menjadi jajanan pinggir jalan yang biasa ditemukan di berbagai tempat. 

Awalnya, penjualan cimol tradisional hanya dijual dengan bumbu tabur biasa yang memiliki rasa gurih asin. Namun seiring berjalannya waktu, muncul inovasi inovasi yang membuat rasa cimol ini lebih bervariasi.

Salah satunya adalah produk cimol setan. Istilah setan sendiri bukan berarti kami mempekerjakan setan untuk membuat cimol, lho. Maksud setan ini adalah saking pedasnya, kita kadang mencaci maki dengan julukan setan. Saking pedasnya, mulut serasa nikmat berapi-api.
Cimol Setan ini adalah salah satu versi dari Cimol dengan ciri khas pedas, meledak di mulut. Memiliki banyak varian rasa, kudapan ini wajib kalian coba jika kalian penyuka jajanan pedas. Untuk kamu yang suka tantangan, kami juga menyediakan level pedas, mulai dari level 1 sampai 5. Cimol Setan ini akan membuat kamu merasakan sensasi meledak meledak dimulut. DIjamin membuat lidah kamu klenger.  Menggunakan bahan bahan cabe merah segar sebagai bahan baku saus, kami memberikan garansi kepedasan yang alami dalam setiap gigitan Cimol Setan ini. 
Cimol kami dibuat dengan bahan-bahan yang berkualitas, tanpa bahan pengawet sehingga aman dikonsumsi. Dapur kami pun dijaga kebersihannya dan karyawan kami selalu menjaga protokol Kesehatan dalam masa pandemik ini. Ayo segera pesan cimol setan. Tersedia di Go-Food dan Grabfood untuk kamu yang mager keluar rumah, atau kamu yang sedang Work From Home. Pedesnya bikin sensasi meledak di mulut, berani Coba?

Posting Komentar

0 Komentar